Kabupaten Berau kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program kesehatan berbasis kearifan lokal. Pada Lomba Asuhan Mandiri Pemanfaatan Toga (Tanaman Obat Keluarga) dan Akupresur Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024, Kabupaten Berau berhasil meraih juara 4 untuk kategori kabupaten.
Penghargaan tersebut diserahkan dalam upacara Hari Kesehatan Nasional (HKN) Tahun 2024 yang berlangsung pada 12 November 2024 di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Timur. Acara ini dipimpin langsung oleh Pelaksana Jabatan (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, yang juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba.
Lomba Asuhan Mandiri Pemanfaatan Toga dan Akupresur merupakan salah satu program strategis pemerintah untuk mendorong masyarakat memanfaatkan tanaman obat keluarga dan teknik akupresur sebagai solusi kesehatan mandiri. Kabupaten Berau mendapat apresiasi atas penerapan program ini yang dinilai mampu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga kesehatan secara preventif dan promotif.
Dalam sambutannya, Akmal Malik menyampaikan pentingnya peran daerah dalam mendukung program kesehatan berbasis kearifan lokal. “Lomba ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga bentuk penghargaan atas upaya nyata yang dilakukan daerah untuk mengembangkan pemanfaatan tanaman obat keluarga dan akupresur sebagai solusi kesehatan,” ujarnya.
Prestasi ini menjadi bukti bahwa Kabupaten Berau tidak hanya mampu mengikuti program pemerintah provinsi, tetapi juga berhasil memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi daerah lain untuk terus mengembangkan inovasi di sektor kesehatan berbasis kearifan lokal demi mewujudkan masyarakat yang lebih sehat dan mandiri.